Cara Aman Berkendara Di Tengah Jalan Berkabut

Christovel Ramot · 04 Jan 2022
<p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Sebagai seorang pengendara mobil, Anda harus siap dengan apapun yang terjadi pada kondisi jalanan. Cuaca yang sulit ditebak pun menjadi salah satu faktor penting ketika berkendara. Tantangan yang sering dihadapi dan terbilang sulit adalah ketika berkendara pada kondisi jalan yang tertutup kabut tebal. Berkendara saat keadaan berkabut dapat mengganggu penglihatan Anda sebagai pengendara. Ini tentu saja bisa membahayakan Anda sendiri maupun pengguna jalan lainnya jika tidak berhati-hati. Berikut adalah cara yang bisa Anda lakukan agar aman berkendara ketika di jalan berkabut. </span></p> <p style="text-align:justify;">&nbsp;</p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;"><strong>Menyalakan Lampu Kabut</strong></span><strong> </strong></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Berkendara di jalanan yang berkabut akan mengurangi penglihatan Anda, terlebih jika kabutnya sangat tebal. Untuk menghindari ini, maka Anda dapat menyalakan lampu mobil Anda khususnya lampu kabut. Banyak yang belum tahu bahwa di beberapa mobil warna lampu yang digunakan berwarna kuning. Hal ini karena saat lampu berwarna kuning dapat tembus ke dalam kabut dan membuat penglihatan menjadi lebih baik. </span></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Masih banyak pengendara yang menganggap jika dalam kondisi berkabut harus menggunakan lampu yang terang. Tentu ini tidak dibenarkan, hindari penggunaan lampu yang berlebihan ketika berada di tengah kabut. Kabut mampu memantulkan cahaya kembali ke arah Anda, sehingga bisa menganggu penglihatan Anda nantinya. </span></p> <p></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;"><strong>Menjaga Jarak</strong></span><strong> </strong></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Menjaga jarak aman dengan mobil di depan Anda tentulah penting. Hal ini demi menghindari kondisi jalanan yang licin akibat hujan dan kabut. Apabila kurang berhati-hati, Anda bisa melakukan pengereman mendadak dan mobil susah dikendalikan. Menjaga jarak sangat diperlukan untuk pengendara mobil karena Anda tidak akan tahu kondisi kendaraan yang melaju di depan Anda. Jarak aman berkendara selama cuaca berkabut adalah 7-10 meter dari kendaraan di depan Anda. </span></p> <p style="text-align:justify;">&nbsp;</p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;"><strong>Perhatikan Garis Marka dan Rambu Lalu Lintas </strong></span><strong> </strong></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Berkendara saat jalanan berkabut membuat penglihatan Anda ke jalan menjadi kurang maksimal. Memperhatikan garis marka jalan dapat menjadi salah satu cara agar Anda masih bisa berkendara dengan maksimal. Memperhatikan garis marka bisa membantu Anda untuk tetap pada jalur yang semestinya, maka Anda akan menjadi lebih aman meskipun pada kondisi jalan yang berkelok-kelok sekali pun. </span></p> <p style="text-align:justify;"></p> <p><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;"><strong>Atur Kecepatan Mobil</strong></span><strong> </strong></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Mengatur kecepatan mobil Anda tentu perlu, baik saat kondisi cuaca cerah maupun berkabut sekali pun. Kondisi jalanan yang berkabut biasanya membuat Anda menjadi ingin memacu mobil lebih kencang. Tentu ini sangatlah salah. Ada baiknya Anda mengurangi laju kecepatan kendaraan Anda. Ini akan membantu Anda agar terhindari dari kelalaian saat berkendara. Mengurangi kecepatan adalah langkah yang aman ketika Anda berada pada jalanan yang sedang berkabut. </span></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Berkendara dalam keadaan jalanan yang berkabut bukanlah hal yang mudah, maka dari itu pikirkan kembali apakah Anda benar-benar diharuskan untuk berkendara atau tidak? Apabila bukan saat kondisi yang darurat, sebaiknya urungkan niat Anda untuk berkendara dan tunggulah sampai keadaan lebih baik. </span></p> <p style="text-align:justify;">&nbsp;</p> <p style="text-align:justify;">&nbsp;</p> <p></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Penulis: Amalia Trias Pertiwi </span></p> <p style="text-align:justify;"><span style="color: rgb(0,0,0);background-color: transparent;font-size: 12pt;font-family: Times New Roman;">Gambar: 123RF </span><br>&nbsp;</p>